Jumat, 26 September 2014

"Qurban" (intisari khutbah Jum‘at tgl 26/09/2014 di Mesjid Kemdikbud, Senayan)


Qurban, dari kata Qaraba, qaribu yang artinya mendekatkan diri
Alkisah zaman dahulu kala, Nabi Ibrohim AS, sewaktu masih remaja mendapatkan kebaikan yang banyak atau kenikmatan yang banyak, seperti dalam surat pendek Al-Kautsar, "Inna a'thoina kal kautsar", artinya "Engkau telah mendapatkan kebaikan yang banyak atau kenikmatan yang banyak"
Nabi Ibrohim A.S. saat itu mempunyai kekayaan yang sangat banyak, sehingga itu merupakan sebuah ujian dari Allah SWT untuknya.  

Tapi beliau dapat atau menguasai ujian tersebut dengan menqqurbankan sebanyak 1000 ekor kambing yang saat ini berkisar sekitar per kambing Rp.2juta rupiah maka ditotal seharga 2 milyar rupiah ditambahkan dengan berqurban sapi sebanyak 300 ekor, apabila harga sapi saat ini per ekornya 20jt rupiah maka dia berqurban sapi sebanyak 6 milyar rupiah dan beliau juga berqurban sebanyak 100 ekor unta, dan bila seekor unta seharga 30jt rupiah maka beliau berqurban sebanyak 3 milyar rupiah, maka total jenderal sebanyak 11 milyar lebih. Bila kita tanya maka siapa yang berqurban diantara kita sebanyak 11 milyar rupiah?
Setelah ternaknya tinggal sedikit, beliau, Nabi Ibrohim AS, sangat lega sehingga berkata dalam hati yang diucapkan kembali oleh Rasulullah SAW, bila Allah SWT memberikan aku keturunan yang aku cintai, niscaya akan aku qurbankan pula kepada Allah SWT, begitu kata hati Nabi Ibrohim AS.

Setelah Nabi Ibrohim AS berkeluarga setelah sekian lamanya dan beliau belum juga diberikan keturunan maka beliau berdo'a kepada Allah SWT," Rabbi habli shodri minash shoolihiin", yang artinya Ya Rabbi berikanlah kami anak yang sholih.., setelah sekian tahun berdo'a belum pula diberikan keturunan maka pada umur 80 tahun, beliau didatangi Malaikat Jibril AS, beliau sangat senang, dikiranya Malaikat Jibril AS diutus untuk memberikan kabar tentang akan lahirnya seorang anak, tapi ternyata yang datang adalah perintah "Khitan", maka Nabi Ibrohim AS bertanya,"Apa itu khitan?", maka Malaikat Jibril AS menjawab," Memotong kemaluan", Nabi Ibrohim AS kaget, bagaimana beliau dapat mempunyai anak apabila kemaluannya dipotong, tapi Malaikat Jibril AS memebritahu bahwa berkhitan hanya memotong sedikit daging di kemaluan yang sering sisa air kencing atau kulupnya yang dipotong.  Maka Rasulullah SAW bercerita bahwa Nabi Ibrohim AS memotongnya sendiri dengan Kampak. Bukan main pengorbanan Nabi Ibrohim SAW dalam mengikuti perintah Allah SWT.

Akhirnya setelah sekian lama luka khitan sembuh maka Malaikat Jibril AS datang lagi ke Nabi Ibrohim AS untuk menikah lagi, maka setelah menikah lagi beliau mempunyai anak bernama Nabi Ismail AS.  Maka setelah Nabi Ismail AS mulai besar maka ditagih janjinya oleh Allah SWT kepada Nabi Ibrohim AS untuk memotong anaknya yang paling disayangi, tapi Nabi Ibrohim AS lupa sehingga beliau berfikir keras selama dua hari yang dalam bahasa Arab, Tarwiyah yang artinya berfikir keras hingga tidak enak makan dan minum sampai beliau berpuasa selama dua hari tersebut dan mondar mandir kesana kemari dan digoda oleh syaitan, mana mungkin Allah SWT menyuruh Nabinya memotong anaknya sendiri, maka Nabi Ibrohim AS marah dan melempar syaitan sebanyak 7 kali, yang diabadikan dengan ibadah melempar Jumrah.

Maka ayat berikut surat Al Kautsar, "Fasholli li Rabbika wan Har" yang artinya "maka sholatlah karena RabbMu dan berqurbanlah"

Menurut Imam Hanafi, "berqurban adalah wajib" dan menurut Imam Syafi'i berqurban adalah Sunah Mu'akaddah, atau Sangat-sangat dianjurkan bagi yang mempunyai harta membeli ternak sembelihan.

Kiranya Rasulullah SAW membenci orang yang sanggup berqurban tapi tidak berqurban untuk tidak mendekati tempat sujudku... Rasulullaah SAW sudah memberikan warning dari yang lembut hingga keras.

"Alhamdulillahi Robbil 'Alamiin", masih sedikit ingat khutbah Jum'at tadi yang cukup menginspirasi.

Kamis, 25 September 2014

Sholat Istikharah

Ibnu Sina
Selasa, 01 Maret 2011
SHALAT ISTIKHARAH
SHALAT ISTIKHARAH
Oleh : Masnun Tholab
www.masnuntholab.blogspot.com

Segala puji bagi Allah, Tuhan seru sekalian alam.
Shalawat dan salam semoga senantiasa, Allah limpahkan kepada Nabi Muhammad Shallallaahu ’alaihi wasallam beserta keluarga dan para sahabatnya.

Pengertian Shalat Istikharah
Istikharah secara bahasa artinya mengharapkan pilihan terhadap suatu perkara. Seperti ungkapan: ‘khaarallahu laka’ (Semoga Allah memilihkan untukmu), maksudnya semoga Allah memberimu apa yang terbaik untukmu. Dan seperti ungkapan: ‘istakhaarallah’, artinya memohon pilihan dari Allah. Adapun kata ikhtiar maksudnya sama dengan ishthifa’ (pilihan). Begitu juga makna kata takhayyur. Sebagaimana juga dalam ungkapan: ‘itkhirillaha yukhri laka’ (Mintalah pilihan kepada Allah, pasti Dia akan memilihkan untukmu). [Lihat Lisanul Arab (4/259), materi Kha-ya ra]
Sedangkan menurut istilah syar’i artinya mengharapkan pilihan. Maksudnya memohon agar dipalingkan perhatiannya kepada apa yang terpilih di sisi Allah dan yang lebih utama, melalui shalat atau doa yang berkaitan dengan istikharah. [Lihat Al Mausu’atul Kuwaitiyah (3/241).]
[fadhlihsan.wordpress.com]

Manfaat
Shalat istikharah sangat penting untuk dilakukan karena pilihan manusia acapkali bersifat subjektif dan terkadang tak terlepas dari dorongan nafsu. Dapat dipahami jika manusia kadang membenci sesuatu yang baik dan sebaliknya mencintai sesuatu yang buruk. Dalam hal ini, al-Qur an mensitirnya dalam surat Al-Baqarah ayat 216:
وعسى أن تكرهوا شيئا وهو خير لكم وعسى أن تحبوا شيئا وهو شر لكم والله يعلم وأنتم لا تعلمون
“Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia sangat baik bagimu, dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetauhi, sedangkan kamu tidak mengetauhi”.

Imam Al-Qurthubi dalam Tafsir Al-Qurthubi mengutip perkataan Al-Hasan tentang pengertian ayat ini :
لا تكرهوا الملمات الواقعة، فلرب أمر تكرهه فيه نجاتك، ولرب أم تحبه فيه عطبك، وأنشد
Janganlah kalian membenci penderitaan yang terjadi, sebab berapa banyak perkara yang engkau benci, namun disitulah keselamatanmu. Berapa banyak perkara yang engkau sukai, namun justru disitulah kehancuranmu”
[Tafsir Al-Qurthubi 3, hal. 91].

Dalam sebuah hadits Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda :
لِيَسْتَلْ اَحَدُكُمْ رَبَّهُ حَتَّى فىِ شَسَعِ نَعْلِهِ
“Hendaklah salah seorang di antara kamu meminta kepada TuhanNya, sampaipun dalam persoalan tali terompahnya”

Imam Nawawi rahimahullah mengatakan :
وروينا في كتاب ابن السني، عن أنس رضي اللّه عنه قال‏:‏ قال رسول اللّه صلى اللّه عليه وسلم‏:‏ ‏"‏يا أنَسُ، إذَا هَمَمْتَ بِأمْرٍ فاسْتَخِرْ رَبَّكَ فيهِ سَبْعَ مَرَّاتٍ، ثُمَّ انْظُرْ إلى الَّذي سَبَقَ إلى قَلْبِكَ، فإنَّ الخَيْرَ فِيهِ‏"‏
ثم إن الاستخارة مستحبّة في جميع الأمور كما صرَّح به نصُّ هذا الحديث الصحيح، وإذا استخار مضى بعدها لما ينشرحُ له صدره‏.‏ واللّه أعلم
Diriwayatkan dalam kitab Ibnu Sunni, dari Anas RA, bahwa Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam mengajarkan kepadanya,
“Hai Anas, jika engkau ingin melakukan sesuatu, maka mintalah pilihan kepada tuhannu tujuh kali, kemudian koreksilah kedalam hatimu, mana yang lebih mantap, karena sesungguhnya kebaikan terdapat di situ”
Perlu diketahu bahwa istikharoh itu dianjurkan dalam segala urusan, sebagaimana dijelaskan oleh nash dan hadits yang sahih itu. Apabila selesai beristikharah, iapun melakukan apa yang melapangkan dadanya.
[Al-Adzkar , hal. 206]

Al-Hafizh Ibnu Hajar rahimahullah mengatakan : “Shalat istikharah ini mencakup urusan-urusan besar maupun kecil. Berapa banyak masalah kecil menjadi sumber masalah besar”
[Fathul Bari 11, 184].

Waktu Pelaksanaan
Sayyid Sabbiq dalam kitab Fiqih Sunnah berkata :
يسن الاستخارة لمن أراد أمرا من الأمور المباحة, والتبس عليه وجه الخير فيه أن يصلى ركعتين من غير الفريضة ولو كانت من السنن الراتبة أوتحية المسجد فى أى وقت من الليل أو النهار
Seseorang yang menghadapi sesuatu permasalahan yang bersifat mubah sedangkan ia sendiri ragu-ragu untuk melaksanakan perkara yang terbaik, ia disunnahkan mengerjakan shalat sunnah istikharah, tetapi hukumnya tidaklah wajib.
Shalat Istikharah boleh dilakukan ketika mengerjakan shalat sunnah rawatib atau tahiyatul masjid, atau boleh pula dilakukan pada waktu malam atau siang.
[Fikih Sunnah 1, hal. 304].

Imam Nawawi dalam kitab Al-Adzkar berkata :
قال العلماء‏:‏ تستحبّ الاستخارة بالصلاة والدعاء المذكور، وتكون الصلاة ركعتين من النافلة، والظاهر أنها تحصل بركعتين من السنن الرواتب، وبتحية المسجد وغيرها من النوافل؛
Para ulama berkata : Dianjurkan istikharah dengan shalat dan doa tersebut. Shalat itu berjumlah dua rekaat sebagai shalat nafilah. Yang jelas, ia bisa dilakukan dengan dua rekaat sunnah rawatib atau takhiyatul masjid atau shalat sunnah lainnya.
[Al-Adzkar , hal. 206]

Dalam kitabnya yang lain Raudhatuth Thalibin, Imam Nawawi berkata :
ومنه تحية المسجد بركعتين ولو صلى الداخل فريضة أو وردا أو سنة ونوى التحية معها حصلا جميعا وكذا إن لم ينوها ويجوز أن يطرد
Diantara shalat sunnah yang tidak disunahkan berjamaah adalah shalat dua rekaat Tahiyatul Masjid. Jika seseorang masuk ke dalam masjid untuk melaksanakan shalat fardhu, atau melaksanakan shalau sunnah lainnya dan dia berniat dengan Tahiyatul Masjid sekaligus, maka berhasil penggabungan niatnya. Begitu juga jika dia tidak meniatkan untuk shalat Tahiyatul Masjid.
[Raudhatuth Thalibin 1, hal. 675]

Imam Asy-Syaukani dalam kitab Nailul Authar mengutip pendapat Al-Iraqi sebagai berikut :
إن كان همه بالأمر قبل وقوع الشروع في الراتبة ونحوها ثم صلى من غير نية الاستخارة وبدا له بعد الصلاة الإتيان بدعاء الاستخارة فالظاهر حصول ذلك
Jika seseorang berniat mengerjakan shalat rawatib atau semisalnya, lalu dia mengerjakan shalat dengan tidak berniat untuk istikharah, kemudian setelah shalat muncul keinginan untuk memanjatkan do’a istikharah, maka secara lahir hal itu sudah mencukupi.
[Nailul Author 3/66 (2/11)]

Ibnu Hajar Al-Asqalani menolak pendapat tersebut dan mengatakan : “Dapat dikatakan jika dia berniat mengerjakan shalat tersebut dan shalat istikharah secara bersamaan, maka hal tersebut dibolehkan.
[Fathul Bari 11, hall. 185]

Surat Yang Dibaca
Sayyid Sabbiq berpendapat bacaan surah setelah membaca surah Al-Fatihah adalah bebas dari ayat-ayat Al-Quran yang disukainya.
Imam Nawawi berkata :
ويقرأ في الأولى بعد الفاتحة‏:‏ قل يا أيّها الكافرون، وفي الثانية‏:‏ قل هو اللّه أحد؛ ولو تعذرت عليه الصلاة استخار بالدعاء‏.‏
Dalam rekaat pertama sesudah surah Al-Fatihah, dibaca surat Al-Kafirun. Dalam rekaat kedua membaca surat Al-Ikhlas. Andaikata berhalangan melakukan shalat, maka istikharah dilakukan dengan berdoa.
[Al-Adzkar , hal. 206; Ihya Ulumiddin 1, hal. 680]

Do’a Shalat Istikharah
Jabir bin Abdillah Radhiallahu’anhu berkata: Adalah Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam mengajari kami shalat Istikharah untuk memutuskan segala sesuatu, sebagaimana mengajari surah Al-Quran. Beliau bersabda: “Apabila seseorang di antara kamu mempunyai rencana untuk mengerjakan sesuatu, hendaknya melakukan shalat sunnah (Istikharah) dua rakaat, kemudian bacalah doa ini:
اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْتَخِيْرُكَ بِعِلْمِكَ، وَأَسْتَقْدِرُكَ بِقُدْرَتِكَ، وَأَسْأَلُكَ مِنْ فَضْلِكَ الْعَظِيْمِ، فَإِنَّكَ تَقْدِرُ وَلاَ أَقْدِرُ، وَتَعْلَمُ وَلاَ أَعْلَمُ، وَأَنْتَ عَلاَّمُ الْغُيُوْبِ. اَللَّهُمَّ إِنْ كُنْتَ تَعْلَمُ أَنَّ هَذَا اْلأَمْرَ ... خَيْرٌ لِيْ فِيْ دِيْنِيْ وَمَعَاشِيْ وَعَاقِبَةِ أَمْرِيْ عَاجِلِهِ وَآجِلِهِ فَاقْدُرْهُ لِيْ وَيَسِّرْهُ لِيْ ثُمَّ بَارِكْ لِيْ فِيْهِ، وَإِنْ كُنْتَ تَعْلَمُ أَنَّ هَذَا اْلأَمْرَ شَرٌّ لِيْ فِيْ دِيْنِيْ وَمَعَاشِيْ وَعَاقِبَةِ أَمْرِيْ عَاجِلِهِ وَآجِلِهِ فَاصْرِفْهُ عَنِّيْ وَاصْرِفْنِيْ عَنْهُ وَاقْدُرْ لِيَ الْخَيْرَ حَيْثُ كَانَ ثُمَّ أَرْضِنِيْ بِهِ
“Ya Allah, sesungguhnya aku meminta pilihan yang tepat kepadaMu dengan ilmu pengetahuanMu dan aku mohon kekuasaanMu (untuk mengatasi persoalanku) dengan kemahakuasaanMu. Aku mohon kepadaMu sesuatu dari anugerahMu Yang Maha Agung, sesungguhnya Engkau Mahakuasa, sedang aku tidak kuasa, Engkau mengetahui, sedang aku tidak mengetahuinya dan Engkau adalah Maha Mengetahui hal yang ghaib. Ya Allah, apabila Engkau mengetahui bahwa urusan ini ……. lebih baik dalam agamaku, dan akibatnya terhadap diriku atau di dunia atau akhirat sukseskanlah untukku, mudahkan jalannya, kemudian berilah berkah. Akan tetapi apabila Engkau mengetahui bahwa persoalan ini lebih berbahaya bagiku dalam agama, perekonomian dan akibatnya kepada diriku, maka singkirkan persoalan tersebut, dan jauhkan aku daripadanya, takdirkan kebaikan untukku di mana saja kebaikan itu berada, kemudian berilah kerelaanMu kepadaku.” [HR. Al-Bukhari 7/162]

Imam Nawawi berkata :
ويستحبّ افتتاح الدعاء المذكور وختمه بالحمد للّه والصلاة والتسليم على رسول اللّه صلى اللّه عليه وسلم؛
Dianjurkan memulai doa tersebut dan mengakhirinya dengan ucapan Alhamdulillah dan shalawat serta taslim kepada Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam.
[Al-Adzkar , hal. 206].

Tindak lanjut
Setelah melakukan shalat istikharah dianjurkan untuk bertanya atau bermusyawarah dengan orang-orang yang kita anggap berilmu. Allah Ta’ala berfirman:
وشاورهم في الأمر فإذا عزمت فتوكل على الله إن الله يحب المتوكلين
“… dan bermusyawarahlah kepada mereka (para sahabat) dalam urusan itu (peperangan, perekonomian, politik dan lain-lain). Bila kamu telah membulatkan tekad, bertawakkallah kepada Allah…” (Ali Imran, 3: 159)
Imam Al-Qurthubi mengutip perkatan Al-Bukhari sebagai berikut :
وكانت الأئمة بعد النبي صلى الله عليه وسلم يستشيرون الأمناء من أهل العلم في الأمور المباحة ليأخذوا بأسهلها
Para imam setelah Rasulullah selalu bermusyawarah dengan orang-orang terpercaya dari kalangan ulama tentang perkara-perkara yang dibolehkan, agar mereka dapat mengambil yang paling mudah,”
[Tafsir Al-Qurthubi 4, hal. 627].

Imam Ghazali dalam kitab Ihya’ Ulumiddin berkata : Sebagian ulama berkata : “Barangsiapa memberikan 4 hal maka ia tidak terhalang dari 4 hal. Barangsiapa memberikan syukur maka ia tidak terhalang dari tambahan. Barangsiapa memberikan taubat maka ia tidak terhalang dari diterima. Barangsiapa yang memberikan istikharah maka ia tidak terhalang dari yang terpilih. Dan barang siapa yang memberikan musyawarah maka ia tidak terhalang dari kebenaran.
[Ihya Ulumiddin 1, hal. 680].

Kesimpulan
1. Shalat Istikharah adalah shalat sunnah yang dikerjakan untuk memohon petunjuk Allah untuk melakukan sesuatu yang bersifat mubah.
2. Shalat Istikharah bisa dikerjakan bersamaan shalat sunnah rawatib, shalat tahiyatul masjid, dan shalat-shalat sunnah lainnya.
3. Setelah shalat istiharah dianjurkan untuk bermusyawarah dengan orang-orang yang mengerti tentang permasalahan kita.
4. Petunjuk yang didapat dari shalat istikharah adalah kemantapan hati untuk melaksanakan satau tidak melaksanakan sesuatu.

Wallahu a’lam.

Sumber rujukan :
-Sayyid Sabiq, Fiqih Sunnah, Pena Pundi Aksara, Jakarta, 2006
-Imam Asy-Syaukani, Nailul Author, Pustaka Azzam, Jakarta, 2006.
-Imam Nawawi Al-Adzkar, Darul Ihya’ Indonesia, 2008
-Imam Nawawi Raudhatuth Thalibin, Pustaka Azzam, Jakarta, 2007.
-Imam Al-Ghazali, Ihya’ Ulumiddin, Asy-Syifa, Semarang
-Imam Al-Qurthubi, Tafsir Al-Qurthubi, Pustaka Azzam, Yakarta, 2007.
-Ibnu Hajar Al-Asqalani, Fathul Bari, Pustaka Azzam, 2002
-[fadhlihsan.wordpress.com]

*Slawi, Februari 2011
Masnun Tholab di 07.45

Jumat, 19 September 2014

CINTA ITU....

Rokhim dan Juleha adalah sepasang kekasih yang serasi walaupun keduanya berasal dari
keluarga yang jauh berbeda latar belakangnya. Keluarga Juleha berasal dari keluarga
kaya raya dan serba berkecukupan, sedangkan keluarga Rokhim hanyalah keluarga seorang
petani miskin yang menggantungkan kehidupannya pada tanah sewaan.

Dalam kehidupan mereka berdua, Rokhim sangat mencintai Juleha. Rokhim telah melipat 1000 buah burung kertas untuk Juleha dan Juleha kemudian menggantungkan burung-burung kertas tersebut pada kamarnya. Dalam tiap burung kertas tersebut Rokhim telah
menuliskan harapannya kepada Juleha. Banyak sekali harapan yang telah Rokhim ungkapkan
kepada Juleha. “Semoga kita selalu saling mengasihi satu sama lain”,”Semoga Tuhan
melindungi Juleha dari bahaya”,”Semoga kita mendapatkan kehidupan yang
bahagia”,dsb. Semua harapan itu telah disimbolkan dalam burung kertas yang
diberikan kepada Juleha.

Suatu hari Rokhim melipat burung kertasnya yang ke 1001. Burung itu dilipat dengan
kertas transparan sehingga kelihatan sangat berbeda dengan burung-burung kertas
yang lain. Ketika memberikan burung kertas ini, Rokhim berkata kepada Juleha: “ Juleha, ini
burung kertasku yang ke 1001. Dalam burung kertas ini aku mengharapkan adanya
kejujuran dan keterbukaan antara aku dan kamu. Aku akan segera melamarmu dan
kita akan segera menikah. Semoga kita dapat mencintai sampai kita menjadi kakek
nenek dan sampai Tuhan memanggil kita berdua ! “

Saat mendengar Rokhim berkata demikian, menangislah Juleha. Ia berkata kepada Rokhim : “
Rokhim, senang sekali aku mendengar semua itu, tetapi aku sekarang telah memutuskan
untuk tidak menikah denganmu karena aku butuh uang dan kekayaan seperti kata
orang tuaku!” Saat mendengar itu Rokhim pun bak disambar geledek. Ia kemudian mulai
marah kepada Juleha. Ia mengatai Juleha matre, orang tak berperasaan, kejam, dan
sebagainya. Akhirnya Rokhim meninggalkan Juleha menangis seorang diri.

Rokhim mulai terbakar semangatnya. Ia pun bertekad dalam dirinya bahwa ia harus sukses
dan hidup berhasil. Sikap Juleha dijadikannya cambuk untuk maju dan maju. Dalam
Sebulan usaha Rokhim menunjukkan hasilnya. Ia diangkat menjadi kepala cabang di mana
ia bekerja dan dalam setahun ia telah diangkat menjadi manajer sebuah perusahaan
yang bonafide dan tak lama kemudian ia mempunyai 50% saham dari perusahaan itu.
Sekarang tak seorangpun tak kenal Rokhim, ia adalah bintang kesuksesan.

Suatu hari Rokhim pun berkeliling kota dengan mobil barunya. Tiba-tiba dilihatnya sepasang
suami-istri tua tengah berjalan di dalam derasnya hujan. Suami istri itu kelihatan lusuh
dan tidak terawat. Rokhim pun penasaran dan mendekati suami istri itu dengan mobilnya
dan ia mendapati bahwa suami istri itu adalah orang tua Juleha. Rokhim mulai berpikir untuk
memberi pelajaran kepada kedua orang itu, tetapi hati nuraninya melarangnya sangat
kuat. Rokhim membatalkan niatnya dan ia membuntuti kemana perginya orang tua Juleha.

Rokhim sangat terkejut ketika didapati orang tua Juleha memasuki sebuah makam yang
dipenuhi dengan burung kertas. Ia pun semakin terkejut ketika ia mendapati foto Juleha
dalam makam itu. Rokhim pun bergegas turun dari mobilnya dan berlari ke arah makam Juleha untuk menemui orang tua Juleha.

Orang tua Juleha pun berkata kepada Rokhim :”Rokhim, sekarang kami jatuh miskin. Harta kami  habis untuk biaya pengobatan Juleha yang terkena kanker rahim ganas. Juleha menitipkan sebuahsuratkepada kami untuk diberikan kepadamu jika kami bertemu denganmu.”
Orang tua Juleha menyerahkan sepucuk surat kumal kepada Rokhim.

Rokhim membacasuratitu. “Rokhim, maafkan aku. Aku terpaksa membohongimu. Aku terkena kanker rahim ganas yang tak mungkin disembuhkan. Aku tak mungkin mengatakan hal ini saat itu, karena jika itu aku lakukan, aku akan membuatmu jatuh dalam kehidupan
sentimentil yang penuh keputusasaan yang akan membawa hidupmu pada kehancuran.
Aku tahu semua tabiatmu Rokhim, karena itu aku lakukan ini. Aku mencintaimu
Rokhim................................

Juleha “ Setelah membaca surat itu, menangislah Rokhim. Ia telah berprasangka terhadap
Juleha begitu kejamnya. Ia pun mulai merasakan betapa hati Juleha teriris-iris ketika ia
mencemoohnya, mengatainya matre, kejam dan tak berperasaan. Ia merasakan betapa
Juleha kesepian seorang diri dalam kesakitannya hingga maut menjemputnya, betapa
Juleha mengharapkan kehadirannya di saat-saat penuh penderitaan itu. Tetapi ia lebih
memilih untuk menganggap Juleha sebagai orang matre tak berperasan.Juleha telah
berkorban untuknya agar ia tidak jatuh dalam keputusasaan dan kehancuran.

JADI...CINTA ITU.....

Kamis, 18 September 2014

Motor Ngadat

Sebenarnya sudah lama terasa motor ini kurang tenaganya mungkin sekitar 3 bulan yang lalu...

Sampai saya berniat menjualnya karena saya fikir memang sudah masanya dijual atau sudah mulai menjadi barang rongsokan.  Sebelum itu terjadi saya ingin jual dan uangnya saya sedekahkan dengan harapan akan diganti Allah SWT 10 kali lipat sehingga saya dapat membeli motor kembali yang lebih baik sementara saya memakai sepeda ke kantor menunggu proses penggantian 10 x lipat tersebut.

Akan tetapi setelah melihat kebutuhan pulsa hp yang saya lihat sangat dibutuhkan saat itu dan saya juga melihat iklan vsi yang menjual produk pulsa dan dengan keinginan membeli kembali indonesia oleh Yusuf Mansyur maka saya mengumpulkan uang hingga terbayarkan 1.925.000 rupiah dengan harapan ini merupakan sedekah yang nantinya bisa sekali dayung 2 hingga 3 pulau terlampaui yakni jualan pulsa bisa, sedekah juga iya, dan nantinya bisa beli motor pula... hehehe...

Setelah berjalannya waktu, saya malah mendapatkan cashback dari pulsa tersebut ± 340.000 rupiah (alhamdulillaah... rezeki gak kemana) trus motor GL Pro ku semakin ngadat dengan semakin pelannya ditanjakan... hehehe... malu banget gue Ndro...

Eh... dapat lagi bonus ± 204.300 rupiah dikirim ke saldo pulsa jadi bertambah dengan cashback yang tersimpan di saldo menjadi ± 500.000 an dan ternyata yang ±204.300 itu ditransfer ke bank mandiri saya... hehehe... alhamdulillah lagi...  (pipa rezeki yang bagus juga) dan alhamdulillaah lagi ada yang mendaftar sebagai free member dibawahku... seperti saya dulu...

Semakin rusaklah kemarin sore motor GL Pro neo tech 96 saya ini... dengan jalan pelan pelan mungkin kalau manusia itu sih sudah tertatih-tatih.. sampailah bengkel dekat SDI Annajah tempat sekolah anak saya... di jalan kemajuan dekat apotik kemajuan...

"Mas... ", kata saya, walaupun dia orang Sumatera Utara bukan orang Jawa, "Motor zaya tidak bisa ngebut, kenapa ya", tanyaku. Dia bilang, " Koplingnya kali bang...", emang dia pikir aku orang betawi kali ye, dipanggil abang, ya sudahlah no problemo. Dia otak atik.. dia coba pakai dijalan... "Wah.. payah banget banget bang...", itu komentar dia. Dia perbaiki lagi sampai akhirnya lumayan daripada lu manyun... hihihi...  "Gini aja bang, abang bawa pulang dulu karena di sini gak ada tempat nyimpennya..., besok ke sini lagi aja... bayarnya besok aja..", begitu katanya, "Oke deh Mas, besok jam berapa? ", tanya saya, "Jam tujuh", kata dia.  Akhirnya sore itu saya pulang.

Keesokan harinya, saya mengantar anak2x sekolah dan pulangnya mampir langsung ke bengkel tersebut walaupun masih tutup.
Di sebelahnya ada warteg, akhirnya saya mesen kopi dulu di warteg itu sambil nunggu buka dan menulis di blog ini dengan HP saya. 

Akhirnya bukalah bengkel tersebut, dan dia bilang,"Sudah sampai lagi bang". "Iya, khan sambil nganter anak2x ke sekolah Mas", kataku. Sekarang dalam proses perbaikan..

"Waduh bang, aku pikir plat koplingnya yang rusak, tadinya mau aku bongkar motor abang, teernyata... kabel kopelingnya yang karatan kayaknya... suusah seekali aku bukanyaa", begitu katanya dengan akseen Maduranya... eh Sumatera Utara nya... hehehe..

"Aku cuma punya kabeelnya aza, tidak punya 1 zet, gak papa ya bang...?", tanyanya , "Ah... ga papa lah itu Bang", kataku terbawa aksennya dia hihihi... 

Akhirnya dia pasanglah itu kabeel yang dia punya. "Jadi eenteeng banget bang, ngejoss lagi", aksennya keluar tapi campur bahasa Jawa yang ada di tipi.  "Makasih ya Mas, berapa duit nih?", tanya saya. "Buat abang 30reebu aza", katanya. "Oke Mas", kataku seraya menyodorkan uang 50rebuan, lalu saya ke warteg bayar kopi dan gorengan lalu pulang... "teerima kasih Maz", kataku, "Iya bang", katanya.

Wuz.. bisa ngeebut lagi zaya... hehehe...

 


Sabtu, 13 September 2014

13 Permintaan Anak yang tak terucap


Menurut psikolog Alim Nafsie, ada 13 Permintaan yg tak terucap dari Anak ke Orang tuanya :
  1. Cintailah aku sepenuh hatimu.
  2. Aku ingin jadi diri sendiri, maka hargailah aku.
  3. Cobalah mengerti aku dan cara belajarku.
  4. Jangan marahi aku di depan orang banyak.
  5. Jangan bandingkan aku dengan kakak & adikku.
  6. Bapak Ibu lupa, aku adalah fotocopy-mu.
  7. Kian hari umurku kian bertambah, maka jangan selalu   anggap aku sebagai anak kecil.
  8. Biarkan aku mencoba, lalu beritahu bila aku salah.
  9. Jangan membuat aku bingung, maka tegaslah padaku.
  10. Jangan ungkit2 kesalahanku.
  11. Aku adalah LADANG PAHALA BAGIMU.
  12. Jangan memarahiku dengan mengatakan hal2 buruk, bukankah apa yang keluar dari mulutmu adalah doa bagiku?
  13. Jangan melarangku hanya dengan mengatakan "JANGAN" tapi berilah penjelasan kenapa aku tidak boleh melakukan sesuatu

Membeli Kembali Indonesia


 
Dengan Bangga Kami Memperkenalkan…
Veritra Sentosa Internasional (VSI)



VSI
berawal dari keprihatinan Ustadz Yusuf Mansur akan banyaknya asset negara yang sedikit demi sedikit diambil alih oleh kapitalis asing, terlebih dengan banyaknya toko kelontong dan toko tradisional yang mulai tergusur oleh toko retail modern yang mulai menjamur dimana-mana.


Rakyat kecil sedikit demi sedikit kehilangan mata pencaharian. Yusuf Mansur memiliki gagasan untuk membuat software penjualan pulsa dan all-payment gateaway yang lazim dimiliki oleh toko retail modern yang tidak dimiliki oleh toko kelontong tradisional.




Bisnis Murah dengan Potensi Penghasilan Ratusan Juta dan Reward Milyaran Rupiah


Saya akan tunjukkan kepada Anda berapa Besar Potensi Income
yang akan Anda dapatkan jika bergabung bersama kami di VSI.
Silahkan simak Slide Marketing Plan VSI dibawah ini: 



Mari Kita Lihat Kondisi Terburuk
Dari Potensi Income yang Anda
Dapatkan dari Bisnis VSI

Bagaimana jika yang terjadi pada bisnis Anda tidak sesuai rencana . . .

Potensi Terburuk Bonus Pasangan Anda
Apabila Sistem Duplikasi dalam grup Anda masing-masing hanya terjadi dalam 1 bulan (masing-masing dalam 1 bulan hanya berhasil mensponsori 2 orang saja), maka dalam 12 bulan total grup Anda adalah 4.096 member jika dibulatkan 4.000 mitra atau 2.000 pasang, Maka Anda mendapatkan Bonus Pasangan: 2.000 x Rp.15.000 = Rp.30.000.000 Uang Cash dan 2.000 x Rp.10.000 = Rp.20.000.000 dalam bentuk Deposit VeritraPay.

Potensi Terburuk Komisi Duplikasi
Misalkan Anda hanya memiliki 1000 member saja dijaringan Anda, dan mereka masing-masing mendapatkan hanya 1 pasang perhari, maka Anda berhak mendapatkan Komisi Duplikasi sebanyak = Rp.1.000 x 1000 member = Rp.1.000.000/hari atau Rp.30.000.000/bulan.

INGAT...!! Tanpa JUALAN, tanpa TUTUP POINT, tanpa TARGET BULANAN, Tanpa harus MEMBELI produk terus menerus, dan Keanggotaan
Anda Akan AKTIF SEUMUR HIDUP (tidak pernah hangus)

Yang perlu Anda lakukan adalah…BERGABUNG bersama kami, kemudian jalankan sistemnya…itu saja, dan biarkan sistem SobatVSI.com
yang akan bekerja untuk Anda 1×24 jam Non Stop..





Siapa Yang Cocok Untuk
Mengikuti Bisnis VSI?

 

Bisnis VSI Cocok bagi Anda yang :

Tidak punya waktu untuk bekerja diluar jam kantor!
Tidak punya bakat untuk jualan/presentasi secara OFFLINE!
Ingin bisa bisnis TANPA meninggalkan keluarga DIRUMAH!
Ingin mendapatkan penghasilan tambahan, tanpa keluar rumah, tanpa bermacet ria!
Ingin bisnis dengan produk UNIK dan dibutuhkan semua orang!
Ingin mengendalikan bisnis dimanapun dan kapanpun
selama ada koneksi internet!
Ingin memanfaatkan internet untuk melipatgandakan penghasilan!
Kecewa bisnis “money game” berkedok MLM/Arisan Berantai yang memberi janji muluk tanpa berusaha dan bekerja
Ingin bisa belajar kapan saja melalui MODUL TRAINING
yang bisa diakses 24 jam


Bergabunglah Sekarang Juga di
“ Team Leader VSI , Karena Kami Sedang Membangun Kaki Besar di Seluruh Indonesia
Tim Terbaik dan Support System VSI Online Terbaik
Anda berada di Tim yang SOLID, bersama kami adalah jaminan bagi kelangsungan perkembangan jaringan Anda dalam waktu relatif singkat. Hal ini dimungkinkan karena jaringan kami telah terbukti SOLID dalam Bisnis Networking. Membangun Jaringan walaupun Anda sedang Tidur.

Penggabungan Bisnis VSI melalui Website Automatic Downline Builder yang dikelola oleh KlikVSI.com ( Official Site ) dengan Website Support dari SobatVSI.com ini, maka Anda dapat menjalankan bisnis ini dengan sistem offline maupun online dengan Website Replika dan Web Support yang siap menjadi mesin uang untuk Anda.

SobatVSI.com adalah support system online terbaik untuk Anda yang serius mewujudkan IMPIAN bersama kami di VSI. Support sistem online ini kami rancang dengan canggih dan dengan banyak fasilitas yang akan Anda dapatkan, antara lain:

Anda mendapatkan Website Replika yang sama persis seperti website ini. Anda dapat melakukan Promosi dan Presentasi secara online. Dengan begitu Anda bisa merekrut orang tanpa batasan jarak dan waktu. Anda bisa memiliki downline dari segala penjuru daerah tanpa harus bertemu. Anda bahkan bisa merekrut orang disaat Anda sedang tidur. Webiste Anda akan bekerja tanpa kenal lelah selama 7×24 jam dalam seminggu Non Stop!!!

Sistem Follow Up Prospek otomatis yang akan memudahkan Anda melakukan Follow Up terhadap calon member yang berhasil di dapat melalui Link URL Web Replika Anda.
Web Traffic Report yang sangat berguna untuk mengetahui perkembangan Web Replika Anda.


Anda tidak perlu bingung-bingung mencari Kartu Aktivasi untuk downline Anda dan melakukan aktivasi keanggotaannya, karena semua akan ditangani oleh Team Leader dari SobatVSI.com. Jadi PASTIKAN..!! Mendaftar VSI melalui Web Support kami
Teknologi dan fasilitas dari Web Support ini akan terus kami perbaharui sehingga dapat memberikan hasil yang terbaik untuk perkembangan bisnis Anda.


Dengan atau Tanpa Anda…
VSI Akan Terus Berkembang Pesat

Anda tahu bahwa ini adalah peluang EMAS, dan VSI akan berkembang dengan atau tanpa Anda. Jika Anda tidak mengambil kesempatan ini sekarang, masih ada ribuan orang lain yang siap menangkap peluang ini dan SUKSES bersama Veritra Sentosa Internasional (VSI).

Jadi hari ini kami bicara tentang Anda. Jika Anda ambil peluangnya dan Anda manfaatkan MOMENTUM ini, Anda akan ikut besar bersama VSI di jaringan SobatVSI.com. Tapi jika tidak…maka Anda hanya menjadi penonton dan Anda akan menyesali selamanya…


Yang Akan Anda Dapatkan Jika JOIN
VSI di-Jaringan Kami
Anda akan mendapatkan paket-paket Produk VSI, yaitu:
 
Software VeritraPay senilai Rp.200.000. Ini adalah layanan Personal Payment One Stop Service dimana dengan menjadi member Verified dari VeritraPay ini, Anda dapat melakukan pembayaran Listrik, Jastel, Finance/KKB, PDAM, TV Berbayar, Internet, Asuransi, Kartu Kredit dan lain-lain. Transaksi dapat dilakukan melalui Website, SMS, Android, BlackBerry, iPhone dan YM.
Bagi member yang Muslim langsung terdaftar menjadi Santri Online PPPA Darul Quran, One Day One Ayat.

Segera Klik Link Join

Sabtu, 06 September 2014

NGEFANS DAN MASUK SURGA

Al Hadits Menerangkan:
حشر المرا مع من احب

"Seseorang akan di kumpulkan (di akhirat) bersama orang yang di cintainya".
Setiap orang memiliki idola (ngefans), tapi yang perlu di tanyakan "siapa idola kalian?"
Mungkin dari anda ada yang suka sepak bola, akhirnya  suka sama pemain sepak bola yang sudah terkenal, semisal Ronaldo, atau yang lain.. dari orang malang ngefans sama AREMA, orang surabaya ngefans sama PERSEBAYA, yang dari jakarta ngefans sama PERSIJA dan sebagainya. Sebagian dari mereka sangat ngefans terhadap kelompok masing2 sampai banyak terjadi  pertikaian satu sama lain, bentrokan masa di jalan2, yang hal itu sangat di prihatinkan oleh orang2 yang dekat kepada Allah SWT. Hal itu adalah kesalahan besar karena kelak mereka akan berkumpul dengan yang di cintainya. Sebagaimana keterangan dari Hadits di atas "Seseorang akan di kumpulkan (di akhirat) bersama orang yang di cintainya".
Bukan berarti tidak boleh ngefans sama idola pemain sepak bola, para artis ternama, dan lainnya, boleh kita senang kepada mereka, tetapi jangan ngefans berat terhadap mereka. Apalagi yang non muslim (kafir) ini sangat berbahaya, baik di dunianya ataupun di akhirat kelak..
نعوذ بالله من ذالك
Dan tidak ada yang lebih di idolakan melainkan  SAYYIDUNA MUHAMMAD SAW. karena kita akan berkumpul dengan beliau di SURGA. Amin Allohumma Amin.
Di Ceritakan Sayyidina Zaid bin Haritsah (adalah) orang yang sangat mencintai Rasul ,dia tidak memilih kecuali Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam sebagai idolanya, tidak ada selain Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam. (ketita) Sayyidina Zaid bin Haritsah ikut (dengan) nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam. Maka Zaid bin Haritsah diberikan pilihan : " Wahai Zaid, engkau mau kemana? Maka Zaid berkata: "Ya Rasulullah aku tidak memilih orang selainmu , maka jangan kau suruh aku untuk memilih orang selainmu wahai Nabi, jangan sesekali kau meminta aku untuk memilih orang lain selainmu !" .   Betapa indahnya cinta Sayyidina Zaid bin Haritsah RA. demikian indahnya cinta mereka kepada sayyidina Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam. Dimana mereka di hari kiamat kelak akan memperoleh derajat, dan  beruntung orang yang jiwanya bersama mereka.
Semoga aku dan kalian kelak di hari kiamat berkumpul bersama mereka yaitu orang-orang yang tidak mau memilih yang lain untuk cintanya kepada makhluk Allah lebih dari pada Nabi Muhammad Shallallahu 'alaihi wasallam... Amin...
Wahai Allah jangan pilihkan bagi kami kekasih lebih dari Sayyidina Muhammad SAW. Kita memiliki banyak kekasih , ada ayah bunda , istri , suami , anak , kerabat , teman dan lainnya tetapi jangan satupun melebihi cinta kita kepada Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam. idola kita tercinta. Sejahat - jahat kami , seburuk - buruk kami , sebanyak - banyak dosa kami perbuat tapi sungguh demi Allah idola kami tetap sayyidina Muhammad Shallallahu 'alihi wasallam.

Nb
# Jangan keliru memilih orang yang engkau cintai, karena akan menentukan siapa teman kamu di akhirat kelak
# Jadikan Nabi Muhammad sebagai idolamu, dengan sering menyebut nama beliau
"Barang Siapa yang mencintai seseorang, Maka akan sering menyebut namanya"
# Cintai teman siapapun yang kamu inginkan karena Allah SWT.